Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Irak - Lini Tengah Pincang, Garuda Nusantara Janji Tampil Maksimal

By M Hadi Fathoni - Rabu, 1 Maret 2023 | 15:55 WIB
Para pemain Timnas U-20 Indonesia selebrasi kemenangan 4-0 atas Selandia Baru dalam turnamen mini internasional di Stadion Utama GBK, Jakarta, 17 Februari 2023. (TWITTER.COM/PSSI)

Pemain yang akrab disapa Marsel itu baru akan dilepas ketika Piala Dunia U-20 2023 digelar.

Hal itu sudah dikonfirmasi langsung oleh Shin Tae-yong selaku pelatih kepala.

Di sisi lain, Garuda Nusantara juga kehilangan Zanadin Fariz yang digadang-gadang menggantikan Marselino.

Pemain berusia 18 tahun itu mengalami cedera saat membela timnas U-20 di turnamen mini melawan Guatemala beberapa waktu lalu.

Di laga tersebut, pemain Persis Solo itu mendarat dengan posisi yang kurang tepat.

Hal itu membuat lutut kanannya mengalami masalah sehingga dirinya harus menepi sejenak dari lapangan hijau.

Baca Juga: Pertandingan Perdana di Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong Beri Pesan Khusus untuk Timnas U-20 Indonesia

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa Zanadin kemungkinan besar akan absen sepanjang ajang ini.

Absennya dua pemain tersebut membuat lini tengah Garuda Nusantara pincang.

Saat ini tersisa Robi Darwis, Achmad Maulana Syarif, Resa Aditya, dan Arkhan Fikri di lini tengah Indonesia.