Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Separuh Babak Uzbekistan Vs Indonesia, Raja Pelanggaran Tertahan

By Eko Isdiyanto - Selasa, 7 Maret 2023 | 21:53 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong memimpin skuad Garuda Nusantara melawan Uzbekistan di fase grup Piala Asia U-20 2023. (The-afc.com)

SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Indonesia menjalani laga hidup mati di fase Grup A Piala Asia U-20 2023 melawan Uzbekistan, Selasa (7/3/2023).

Tensi tinggi pertandingan sudah terlihat saat laga baru memasuki menit pertama, Uzbekistan mendapat kesempatan lewat tendangan bebas meski masih mampu diamankan Daffa Fasya.

Inisatif serangan berada di tangan para pemain Uzbekistan dengan memainkan penguasaan bola, Hugo Samir cs hanya memanfaatkan beberapa momen untuk melakukan serangan balik.

Memasuki menit ke-6, Daffa sempat melakukan blunder lewat sepakan gagalnya, beruntung momen tersebut masih bisa dikuasai pemain bertahan skuad Garuda Nusantara.

Hingga menit ke-13 pertandingan, pemain timnas U-20 Indonesia belum berhasil menembus separuh lapangan area Uzbekistan dan mengancam gawang lawan.

Baca Juga: Tak Terima Timnas-nya Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023, Media Vietnam Tuding Iran Dibantu Wasit

Satu menit berselang, Hugo Samir mendapat kesempatan lewat skema tendangan bebas, memanfaatkan bola pantul sundulan bek Uzbekistan menghalau bola umpan Arkhan Fikri.

Sayangya dua sepakan Hugo masih mentah dan belum menemui arah yang ingin dituju, sepakan pertama masih mengenai bek lawan dan sepakan kedua melenceng ke kanan gawang.

Menit ke-20, Uzbekistan mendapat peluang emas lewat serangan balik, beruntung Kakang Rudianto masih mampu memblok bola hasil umpan cutback pemain lawan.

Satu menit berselang Kakang kembali menjelma sebagai tembok kokoh yang sulit ditembus para penyerang tim tuan rumah.