Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menit ke-31, tendangan Gede Agus melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti yang masih bisa ditangkap oleh Awan Setho.
Bali United kemudian menyamakan di penghujung babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Privat Mbarga,
Privat mencetak gol lewat sepakan melengkung ke pojok kanan gawang yang gagal dijangkau oleh Awan Setho.
Skor imbang 1-1 tetap tidak berubah hingga babak pertama usai.
Baca Juga: FIFA Matchday Maret 2023 Bisa Memicu Konflik Shin Tae-yong dan Pelatih Liga 1
Pada awal-awal babak kedua, baik Bhayangkara FC dan Bali United sama-sama kesulitan menciptakan peluang.
Bhayangkara FC kembali unggul pada menit ke-62 melalui gol yang dicetak oleh Dendy Sulistyawan.
Gol tersebut tercipta melalui situasi tendangan sudut ketika para pemain Bali United tampak belum siap.
Tak lama setelah bola keluar lapangan, Matias Mier dengan melepaskan umpan sepak pojok yang mengarah ke Dendy.
Dendy yang berdiri tanpa pengawalan kemudian dengan mudah menyundul bola dan membuat timnya unggul 2-1.