Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua pertandingan itu akan digelar di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 25 dan 28 Maret 2023.
Mengingat peringkatnya, tentu saja poin tambahan dari hasil melawan Burundi untuk memperbaiki ranking FIFA Indonesia akan lebih sedikit.
"Semoga pertandingan melawan Burundi nanti berjalan lancar, aman dan Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan demi mendongkrak posisi di peringkat FIFA," ujar Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, sebagaimana dikutip dari laman resmi PSSI.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir kini berupaya keras memperbaiki Timnas Indonesia dan mencari lawan yang lebih baik.
Menteri BUMN itu mengoreksi cara kerja pengurus PSSI sebelumnya, yang baru menentukan jadwal dan lawan FIFA matchday beberapa hari menjelang pertandingan.
Dia bahkan sudah memastikan FIFA matchday melawan Palestina 14 Juni 2023.
"Jadi, PSSI jauh-jauh hari sudah merencanakan untuk menjalani FIFA matchday. Ini yang benar," tegas Erick.
Setelah Maret dan Juni, pada tahun ini masih ada beberapa kalender FIFA matchday, yakni 4-12 September, 9-17 Oktober, dan 13-21 November.