Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drawing SEA Games 2023, Timnas U-22 Indonesia Dipastikan Tidak Satu Grup dengan Thailand

By Wibbiassiddi - Rabu, 5 April 2023 | 08:38 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (7/3/2023), (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Jika melihat prestasi pada SEA Games sebelumnya, Timnas U-22 Indonesia akan menempati pot kedua bersama dengan Thailand.

Sedang pot pertama diisi oleh Kamboja (tuan rumah) dan Vietnam (juara SEA Games edisi sebelumnya).

Pot ketiga diisi oleh Myanmar dan Malaysia, sementara pot keempat di isi empat tim yakni Singapura, Laos, Filipina dan Timor Leste.

Meski tidak akan satu grup dengan Thailand, Indra Sjafri tidak ingin kewaspadaan para pemain turun.

Baca Juga: Indra Sjafri Harap Alumni Tim U-20 Bisa Berkontribusi Jelang Laga Uji Coba Timnas U-22 Indonesia

Pelatih berusia 60 tahun itu ingin semua pemain tetap waspada siapapun yang akan menjadi lawannya di SEA Games 2023.

"Semua harus diwaspadai," ujar Indra Sjafri.

"Kalau bicara sepak bola ASEAN kan bukan sekali dua kali kita mengikuti, jadi apalagi sekarang negara-negara yang serius berbenah, kita harus waspada."

"Yang penting kita siapkan tim sebaik mungkin."

Adapun gelaran SEA Games akan berlangsung pada 5 hingga 17 Mei 2023.