Ini Isi Wejangan 3 Penggawa Persib Bandung ke Pemain Timnas U-22 Indonesia Jelang Laga Melawan Kamboja

By M Hadi Fathoni - Rabu, 10 Mei 2023 | 14:29 WIB
Gelandang timnas U-22 Indonesia, Beckham Putra Nugraha, melakukan selebrasi seusai membawa kemenangan saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Beckham Putra yang merupakan pemain Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 mengaku mendapat wejangan dari para seniornya di Persib Bandung.

Pemain berusia 21 tahun tersebut membeberkan persiapan timnya jelang laga terakhir Grup A melawan Kamboja.

Timnas U-22 Indonesia akan menutup kiprah mereka di Grup A dengan melawan Kamboja di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Rabu (10/5/2023) pukul 19.00 WIB.

Jelang laga tersebut, Beckham meminta para pemainnya untuk selalu fokus pada pertandingan.

Terlebih lagi, laga melawan Kamboja merupakan pertandingan yang cukup sulit untuk skuad Garuda Muda.

Pasalnya, The Angkor Warriors yang berstatus sebagai tim tuan rumah akan didukung penuh oleh para penggemar mereka.

Perkiraan akan ada sekitar 30 ribu lebih penonton yang hadir di pertandingan kali ini.

Kendati demikian, Beckham mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya tak gentar akan hal itu.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Media Vietnam Sebut Kamboja Bukan Lawan Sepadan Timnas U-22 Indonesia

Ia yakin para pemain bisa memberikan yang terbaik di pertandingan terakhir ini.

Terlebih lagi, mereka telah berhasil menyabet satu tiket menuju semifinal.