Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cabor Sepak Bola Sukses di SEA Games 2023, Kemenpora Berencana Jalankan Liga Tarkam untuk Cari Bibit Unggul

By M Hadi Fathoni - Minggu, 21 Mei 2023 | 14:14 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, sedang memberikan sambutan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Alvin menjelaskan bahwa ide ini datang langsung oleh sang Menpora, yakni Dito Ariotedjo.

Ia juga memastikan bahwa Dito akan memprioritaskan rencana ini.

"Betul, momen kebangkitan ini akan kita eksekusi lewat liga tarkam di daerah-daerah," ucap Alvin, dikutip SuperBall.id dari Antara News.

"Pak Menpora Dito Ariotedjo memang sudah merencanakan untuk menjadikan ini salah satu program prioritas dari Kemenpora," jelasnya.

Di lain sisi, kompetisi tarkam ini tak hanya diselenggarakan untuk cabor sepak bola saja.

Baca Juga: Kurnia Meiga Kian Terpuruk, Erick Thohir Siap Bantu Kiper Legenda Timnas Indonesia

Ia menegaskan ada juga cabor lain yang kompetisi tarkamnya sedang dipersiapkan.

Hal ini dilakukan agar Indonesia selalu bisa menghasilkan bibit-bibit unggul di dunia olahraga.

"Tidak hanya untuk pengembangan bakat sepak bola saja."

"Tetapi untuk cabang olahrga lain juga."