Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Sandy Walsh pada akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya untuk membela Timnas Indonesia dalam pertandingan internasional.
Pemain KV Mechelen itu memiliki kisah yang cukup rumit dalam mendapatkan hak sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Sudah sejak 2017, Sandy mengajukan permohonan naturalisasi kepada PSSI.
Ia pun bahkan sudah mengunjungi kantor PSSI di Jakarta pada 2019 demi menjalankan proses naturalisasi tersebut.
Akan tetapi, PSSI masih sangat cuek pada saat itu kepada Sandy.
Sandy pun harus menunggu beberapa waktu lagi untuk mengurus proses naturalisasi.
Hingga akhirnya, PSSI secara serius menggarap permohonan Sandy pada tahun 2021.
Sayangnya, proses tersebut sempat terkendala dengan adanya penyebaran virus Covid-19.
Hal itu membuat proses naturalisas Sandy tertunda hingga 2022.