Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kompatriot Shin Tae-yong Iri dengan Indonesia Usai Bawa Malaysia Menang 10-0

By Eko Isdiyanto - Kamis, 22 Juni 2023 | 08:29 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon

Baca Juga: Kalah Gercep dari 3 Rivalnya, Timnas Indonesia Belum Punya Lawan di FIFA Matchday Berikutnya

Seperti Timnas Indonesia dengan dua pertandingan di FIFA Matchday Juni 2023, melawan Palestina dan Argentina.

Mencari lawan kuat diakui Kim Pan-gon sebagai targetnya, dua lawan Malaysia di FIFA Matchday bulan ini tentu jauh kualitasnya dibanding lawan Indonesia.

Palestina masuk 100 besar ranking FIFA dengan Argentina sebagai puncaknya, sementara Kepulauan Solomon dan Papua Nugini jauh dari itu.

Kepulauan Solomon bertengger di peringkat ke-134 ranking FIFA, sementara Papua Nugini di posisi 181, hal ini bak bumi dan langit jika dibandingkan.

Baca Juga: Satu Lagi Bintang Asia Tenggara yang Pulang Kampung Usai Kariernya Redup di Luar Negeri

"Saya senang malam ini (tadi malam) tapi ini bukan akhir dari musim," ujar Kim Pan-gon.

"Hanya satu pertandingan, tapi ini jenis sepak bola yang ingin kami mainkan melawan tim kuat dan itulah target kami," imbuhnya.

Sementara Malaysia berpesta gol atas tamunya, Timnas Indonesia hanya mampu meraih sekali imbang dalam dua laga FIFA Matchday Juni 2023.

Menahan Palestina dengan skor 0-0, lalu dipaksa mengakui keunggulan Argentina selaku juara Piala Dunia 2022 Qatar dengan skor akhir 0-2.