Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Link live streaming Persija Jakarta vs Ratchaburi, laga pramusim di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (25/6/2023).
Ratchaburi mengusung misi khusus saat melawat ke Indonesia sebagai kontestan kompetisi kasta tertinggi Liga Thailand, Thai League.
Pertandingan Persija melawan Ratchaburi akan disiarkan langsung oleh ANTV pukul 19.30 WIB atau dapat disaksikan melalui live streaming.
Link live streaming Persija versus Ratchaburi dapat diakses lewat tautan yang tersedia di akhir artikel berikut ini.
Optimisme diusung Carlos Pena selaku pelatih Ratchaburi yang melihat laga ini tak hanya dari sisi kalah dan menang.
Baca Juga: PSS Vs Persib Imbang, Diwarnai Kabut Asap dan Cosplay Pratama Arhan
Akan tetapi, ada misi khusus yang dibawa klub Thailand hingga bisa sampai ke Indonesia melakoni laga uji coba melawan salah satu klub besar Tanah Air.
"Kami menghadapi tim dari negara Anda, liga Anda. Apalagi fasilitas dan stadionnya sudah baik," ucap Carlos Pena.
"Ini persiapan yang bagus. Pengalaman hebat untuk saya, pemain dan staf pelatih yang datang ke sini (Bekasi)," imbuhnya.
Bukan tanpa alasan hal itu dilontarkan Carlos Pena mengingat Ratchaburi termasuk tim medioker di Liga Thailand.
Baca Juga: Bursa Transfer - Spider-Man Disemprot Fans Spurs Usai Kasih Wejangan ke Harry Kane dan Son Heung-min
Musim lalu saja mereka bertengger di peringkat kesembilan dengan menorehkan 41 poin dari 30 pertandingan dalam satu musim.
Sama-sama menempati peringkat ke-9 musim lalu, torehan poin Persita Tangerang saja masih lebih baik dengan koleksi 47 poin.
Tak heran jika Pena mengusung misi khusus di laga melawan Persija, tentunya mengukur kekuatan timnya bisa berkembang sampai mana.
Dalam menatap musim baru Liga Thailand, Pena enggan memikirkan riwayat jelek tim asuhannya saat berjumpa Persija.
Kedua tim sebelumnya berjumpa di Malaysia, tepatnya pada turnamen Boost Sportsfix Super Cup 2018 dan Persija menang 3-1.
"Ini hebat bertanding melawan tim dari negara lain. Tim kami bisa berkembang lebih banyak," ujar Carlos Pena.
"Saya menghormati enam tahun lalu (saat Ratchaburi dikalahkan 1-3 oleh Persija)."
"Tapi kami datang ke sini untuk menantang dan kompetitif, dan lihat apa yang akan terjadi," imbuhnya.
Terlepas dari itu, pertandingan pramusim Persija ini juga ditengarai bakal menjadi debut kembalinya Marko Simic.
Seperti yang diketahui bersama, dalam beberapa pekan terakhir publik sepak bola Tanah Air khususnya fan Persija diributkan dengan kembalinya sosok Simic.
Berikut link live streaming Persija Jakarta versus Ratchaburi.