Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga Inggris - Man United Langsung Ngerem Mendadak Usai Nemu Alternatif Harry Kane, Kenapa?

By Ragil Darmawan - Rabu, 28 Juni 2023 | 14:02 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag. (TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC)

SUPERBALL.ID - Manchester United masih terus berburu pemain pada jendela transfer musim panas ini.

Tim besutan Erik ten Hag itu ingin menjadikan striker sebagai prioritasnya di bursa transfer.

Seperti diketahui, menyusul kepergian megabintang Cristiano Ronaldo akhir tahun lalu, Man United kekuaran pilihan untuk posisi striker.

Sejatinya Man United masih memiliki Anthony Martial yang kerap menjadi andalan pemain nomor 9.

Namun, striker asal Prancis tersebut sering absen karena rentan mengalami cedera.

Alhasil The Red Devils merekrut Wout Weghorst dari Burnley dengan status pinjaman pada jendela transfer Januari lalu.

Meski berhasil membantu klub menjuarai Piala Liga Inggris musim ini, tampaknya Man United tidak cukup puas dengan penampilan Weghorst.

Pemain berusia 30 tahun itu tak berhasil mencetak satu gol pun dari 17 pertandingan yang dimainkan di Liga Inggris.

Baca Juga: Dua Raksasa Liga Inggris Amankan Bintang Chelsea, Man United Siap Menyusul

Oleh sebab itu, Man United berencana mencari sosok striker yang tajam untuk mendulang pundi-pundi gol.