Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diserang Warganet Usai Kirim Tekel Horor ke Penggawa Persib, Asep Berlian Minta Maaf dan Lindungi Keluarga

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 15 Juli 2023 | 15:22 WIB
Gelandang Dewa United, Asep Berlian (kanan), sedang mengusai bola saat bertanding dalam laga pekan ke-22 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Kamis (2/2/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Untungnya, pemain berusia 23 tahun itu masih dapat melanjutkan aksinya bersama Persib.

Bahkan, Rian berhasil mencetak gol ketika laga memasuki menit ke-63.

Di lain sisi, Asep Berlian dibuat tak tenang setelah melakukan tekel horor tersebut.

Seusai laga, eks pemain Madura United itu langsung diserang warganet melalui media sosial Instagram miliknya.

Demi meredam hujatan yang mengarah kepada dirinya, Asep langsung mengunci akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Usai Ditahan Imbang Dewa United, Luis Milla Resmi Pamit dari Persib dengan Alasan Masalah Pribadi

Namun sebelum itu, ia sempat melontarkan permintaan maaf karena telah melakukan tekel horor kepada Rian.

Permintaan maaf itu ia arahkan kepada kelompok suporter Persib, Bobotoh.

Ia mengaku salah usai menampilkan permainan yang cukup keras di laga malam tadi.

Asep juga mengaku bahwa dirinya sudah meminta maaf secara langsung kepada Rian.