Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah tahap pertama berakhir, skuad Garuda Asia akan diterbangkan menuju Jerman.
Erick mengatakan bahwa para pemain itu akan melanjutkan TC di Jerman demi mematangkan skuad jelang Piala Dunia U-17 2023.
Nah, mendampingi skuad Garuda Asia di Jerman adalah tugas pertama sang Dirtek baru tersebut.
Ia akan mendampingi timnas U-17 secara penuh saat menjalani latihan maupun uji tanding selama di negara Eropa tersebut.
Erick memastikan anak asuh Bima Sakti tersebut akan menjalani laga uji coba dengan beberapa tim asal Jerman.
Semuanya sudah dipersiapkan PSSI demi terciptanya tim kuat Garuda Asia.
"Di sana, kita siapkan pertandingan serius melawan beberapa tim di Jerman," ucap Erick Thohir, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.
Di samping itu, Erick mencoba untuk menggunakan keistimewaan orang dalam.
Dengan adanya Dirtek asal Jerman, Erick berharap skuad Garuda Asia bisa beruji tanding dengan Timnas U-17 Indonesia.