Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-23 Malaysia sudah mengeluarkan 25 nama, namun sejumlah pemain besar seperti Luqman Hakim Shamsudin, Nooa Laine dan Arif Aiman tak masuk.
Klub memang berhak menahan pemain mereka, mengingat Piala AFF U-23 2023 tidak termasuk agenda resmi FIFA.
Kondisi yang sama juga dialami Timnas U-23 Indonesia, yang hingga saat ini bahkan belum merilis daftar nama pemain.
PSSI tentu mengupayakan agar para pemain terbaik mampu membela Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023.
Sementara Shin Tae-yong masih terus mencari para pemain sesuai dengan kebutuhannya, meskipun tak kunjung ketemu.
"Memang dalam persiapan biar bisa jalani TC, rencananya tanggal 8 Agustus sudah mulai TC," ucap Shin Tae-yong.
Baca Juga: Malaysia Salah Pilih Lawan? Media Vietnam: Park Hang-seo Saja Tak Berdaya
"Dan dalam persiapan memang kita sudah lakukan pemanggilan kepada pemain lewat klub, ya kita lihat bagaimana kondisinya nanti."
"Memang saya lagi mencari pemain baru tetapi sampai saat ini belum ada yang menonjol permainannya."
"Tapi saya yakin lama-lama pasti akan ada yang menonjol untuk pemain baru," imbuhnya.