Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia kembali mendapat peluang pada menit ke-40 ketika Beckham Putra menerima bola di kotak penalti.
Sayangnya, tendangan yang dilepaskan oleh pemain Persib Bandung itu masih belum menemui sasaran.
Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta menjelang akhir babak pertama, tepatnya pada menit ke-45.
Memanfaatkan umpan silang Beckham, Sananta melepaskan sundulan yang merobek jala gawang Timor Leste.
Skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia tetap bertahan hingga akhir babak pertama.
Di babak kedua, tim asuhan Shin Tae-yong itu tampil lebih agresif dan menciptakan lebih banyak peluang.
Pada menit ke-52, Esal Sahrul mampu mencuri bola dari lawan namun sepakannya masih terlalu lemah.
Sananta mendapatkan peluang mencetak gol pada menit ke-67 namun sundulannya masih melebar.
Tiga menit kemudian, Sananta kembali melewatkan peluang emas saat menerima bola dalam posisi bebas.