Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tendangan Jarak Jauh Ivar Jenner Bawa Timnas U-23 Indonesia Ungguli Turkmenistan di Babak Pertama

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 12 September 2023 | 19:49 WIB
Skuad Timnas U-23 Indonesia. (MAKANBOLA.COM)

Pada laga ini, pelatih Indonesia Shin Tae-yong melakukan dua perubahan dibandingkan dengan laga sebelumnya.

Komang Teguh dan Hokky Caraka dipasang sebagai starter untuk menggantikan posisi Witan Sulaeman dan Ramadhan Sananta.

Meski hanya membutuhkan imbang, Indonesia langsung tampil agresif begitu peluit kick-off dibunyikan.

Hasilnya, Indonesia bisa menjebol gawang Turkmenistan ketika pertandingan baru berjalan 10 menit.

Berawal dari penetrasi di sisi kiri, Pratama Arhan mengirimkan umpan tarik yang dituntaskan oleh Hokky Caraka.

Baca Juga: Punya Postur Tubuh Hampir 2 Meter, Elkan Baggott Siap Beri Ancaman ke Jantung Pertahanan Turkmenistan

Sayang, gol tersebut dianulir oleh wasit setelah hakim garis menganggap Arhan lebih dulu berada dalam posisi offside.

Padahal, video tayangan ulang tampak menunjukkan Arhan masih berada dalam posisi onside.

Setelah itu, Indonesia masih terus mencoba mendominasi permainan lewat umpan dari kaki ke kaki.

Di sisi lain, Turkmenistan bermain lebih bertahan sambil sesekali melancarkan serangan balik cepat.