Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya tidak berani bicara kita cukup bisa bersaing (atau tidak) di Piala Asia nanti," ucap Shin Tae-yong.
"Masalahnya seperti Ivar yang ada di samping saya, dan Rafael atau Pratama Arhan, pemain di luar negeri ya."
"Apakah bisa dipanggil atau mungkin bisa dilepas oleh klub atau tidak."
"Bisa tidaknya itu yang sangat penting di April tahun depan."
"Bila bisa dipanggil para pemain ini, saya berani dan yakin untuk menantang merebut Piala Asia," imbuhnya.
Setidaknya ada lima pemain Timnas U-23 Indonesia yang saat ini berkarier di luar negeri, tepatnya di Eropa dan Jepang.
Di antaranya seperti Elkan Baggott (Ipswich Town), Ivar Jenner (FC Utrecht), Rafael Struick (Ado Den Haag), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy).
Media Vietnam pun paham situasi Indonesia nanti, mengingat Piala Asia U-23 2024 digelar saat kompetisi domestik masih berjalan.
Klub-klub tersebut juga bakal melepas para pemain mereka dengan catatan khusus yakni karena adanya agenda resmi FIFA.
"Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung pada bulan April hingga awal Mei," tulis Soha.vn lagi.
"Saat itu klub-klub masih bermain normal karena tidak ada dalam kalender FIFA."
"Oleh karena itu, tidak mudah bagi Indonesia U23 untuk mengumpulkan jumlah pasukan terbaiknya, apalagi dengan nama-nama yang berangkat ke luar negeri."
"Jika kekuatan tersebut tidak terjamin, tentu ambisi Indonesia U23 untuk mencapai posisi 3 besar Asia akan sangat terancam," imbuh mereka.