Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Sesumbar manajer Timnas U-23 Malaysia, Datuk Seri Shahril Mokhtar, menatap Piala Asia U-23 2024 dengan rasa percaya diri terlalu berlebihan.
Datuk Seri Shahril Mokhtar tak sadar diri dengan kelolosan Timnas U-23 Malaysia ke Piala Asia U-23 2024 Qatar hanya karena sebuah keberuntungan.
Mulut besar Datuk Seri Shahril Mokthar tak terkontrol, dengan rasa penuh percaya diri yang berlebihan mempersiapkan Timnas U-23 Malaysia.
Saking percaya dirinya, Datuk Seri Shahril ini meremehkan kualitas klub-klub dalam negeri Malaysia yang dilabeli media lokal setempat dengan Cap Ayam.
Ia menilai bahwa klub-klub dalam negeri Malaysia dianggap tak memiliki dampak besar dalam membangun skuad Malaysia yang lebih kuat.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tuntut Juventus Lunasi Tunggakan Gajinya yang Belum Dibayar
"Skuad U-23 negara (U-23) mungkin tidak lagi mengadakan pertandingan persahabatan melawan tim cap ayam," tulis Harian Metro.
"Dalam upaya membentuk susunan pemain yang kuat untuk kampanye Piala Asia U-23 pada bulan April tahun depan."
"Meski skuad muda nasional memiliki waktu enam bulan sebelum dimulainya kampanye Piala Asia U-23."
"Namun bagi manajer skuad nasional U-23, Datuk Seri Shahril Mokhtar, persiapan yang matang harus direncanakan termasuk memastikan tim muda."
Baca Juga: Tanpa Lionel Messi, Inter Miami Telan Kekalahan Perdana Sejak Kedatangan La Pulga