Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jika skenario Jepang mengalahkan Myanmar terjadi, duel melawan Korea Utara bakal digelar pada Minggu (1/10/2023) di Xiaoshan, China.
Fakta menarik seputar laga Korea Utara saat menghapi tim-tim besar sepak bola di dunia, akan ada hoaks alias berita bohong yang disebar publik penyembah Kim Jong-un.
Hal ini pernah terjadi saat Piala Dunia 2014, sudah resmi ditutup dengan Jerman sebagai peraih gelar juaranya, pemberitaan di Korea Utara berbeda 180 derajat.
Saat itu media massa Korut mewartakan kepada rakyatnya bahwa tim nasional mereka berhasil lolos dari fase grup Piala Dunia 2014.
Baca Juga: Baru Aja Tiba di Vietnam, Masalah Langsung Menimpa Hoang Anh Tuan, Nasib!
Tak sampai di situ, mereka menyatakan jika lolosnya Korut dari fase grup dituai setelah mengalahkan Jepang (7-0), China (2-0) dan Amerika Serikat (4-0).
Lebih lanjut, media massa Negeri Kim Jong-un itu juga menyebut Portugal sebagai lawan Korut di babak perempat final Piala Dunia 2014 Brasil.
Meski pada kenyataan Portugal bahkan gagal lolos dari babak penyisihan grup saat itu, Yahoo Sport menyebut pemberitaan itu sebagai hoaks.
Lewat salah satu jurnalisnya, Brook Peck yang mengatakan jika pemberitaan seperti itu tidaklah aneh bagi negara yang dikuasai pemerintah otoriter.