Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal itulah yang mengantarkan mereka meraih kemenangan di kandang lawan.
"Di babak kedua, kami bisa bermain lebih dominan dan bisa mencetak dua gol," ucap Bojan, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Kami memaksimalkan peluang untuk menjadi gol dan kami pantas menang," jelasnya.
Di lain sisi, raihan positif itu diakui Bojan sebagai tambahan motivasi untuk anak asuhnya.
Pasalnya, mereka sudah ditunggu oleh raja sementara Liga 1, Borneo FC, pada pekan ke-16 mendatang.
Dengan rentetan kemenangan yang diraih dalam 4 laga terakhir, Bojan pede timnya akan kembali mengganas.
Persib siap menjadikan Borneo FC sebagai korban terbaru mereka di pekan depan.
"Ini jadi kemenangan yang penting bagi kami," ujarnya.
"Sekarang kami akan fokus menghadapi Borneo."
"Kami dalam rentetan kemenangan dan itu menambah kepercayaan diri."
Nantinya, laga kontra Borneo FC akan diselenggarakan di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/10/2023).