Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya pikir, Vietnam sama sekali bukan tim lemah," ucap Klinsmann, dikutip SuperBall.id dari VN Express.
Hal itu jelas berbanding terbalik dengan pendapatnya beberapa waktu silam.
Klinsmann pernah berkomentar kurang puas soal calon lawan Korea Selatan di sebuah laga persahabatan.
Menurutnya, Taegeuk Warriors layak mendapat lawan yang lebih bagus daripada tim sekelas Vietnam.
Namun, kini tampaknya sang pelatih asal Jerman itu telah berubah pikiran.
Ia kini mengakui kekuatan tim berperingkat 95 dunia FIFA tersebut.
Baca Juga: Niat Ajak Ketemu Son Heung-min, Kapten Vietnam Malah Dilarikan ke Rumah Sakit
Sayangnya, ungkapan Klinsmann diterima sebagai candaan oleh publik Vietnam.
Para penggemar Vietnam justru merasa tak percaya diri dengan perkataan tersebut.
Bahkan Klinsmann dituduh berbohong terkait pujiannya itu kepada The Golden Star Warrios.