Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Thailand Menemui Masalah Jelang Hadapi Tim Raksasa Nomor 1 Asia

By Ragil Darmawan - Senin, 23 Oktober 2023 | 15:16 WIB
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking (jersey hijau), sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat menjalani sesi latihan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 28 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Thailand menemui kendala dalam rencana persiapan laga persahabatan melawan tim raksasa nomor 1 Asia.

Baru-baru ini, Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) dan Federasi Sepak Bola Jepang (JFA) telah mencapai kesepakatan mengenai rencana penyelenggaraan pertandingan persahabatan.

Laga persahabatan antara kedua tim itu dijadwalkan berlangsung pada 1 Januari 2024 di Jepang.

Pertandingan tersebut juga merupakan salah satu upaya persiapan Thailand dan Jepang jelang tampil di ajang Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, Piala Asia 2023 dijadwalkan bergulir mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

Di atas kertas, Timnas Jepang tentu lebih diunggulkan memenangi pertandingan kontra Thailand.

Saat ini, Jepang masih memegang predikat tim raksasa nomor 1 Asia dan bertengger di peringkat ke-19 dunia dalam ranking FIFA.

Sedangkan Thailand berada jauh di bawah, alias menempati peringkat ke-112 dunia atau urutan ke-21 di Asia.

Baca Juga: Hadapi Tim Raksasa Nomor 1 Asia, Thailand Tiba-tiba Lakukan Sesuatu yang Langka

Mengingat pentingnya pertandingan uji coba kontra Jepang, FAT telah mengambil tindakan langka untuk menciptakan kondisi persiapan terbaik bagi tim besutan Mano Polking.