Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skor 2-0 untuk keunggulan tim tuan rumah bertahan hingga jeda turun minum.
Di babak kedua, PSM Makassar menambah satu gol lagi lewat tendangan kaki kanan Adilson Gancho.
Tendangan Adilson sempat membentur pemain Hougang hingga membuat bola berubah arah dan mengecoh kiper.
Tim tamu mendapat satu gol hiburan pada menit ke-78 lewat tendangan penalti Djordje Maksimovic.
Wasit menunjuk titik putih setelah pemain pengganti Andy Harjito menjatuhkan pemain lawan di kotak terlarang.
Skor 3-1 bertahan hingga laga usai, sehingga PSM Makassar berhasil meraup tiga poin perdana mereka.
Baca Juga: Candaan Sandy Walsh Bakal Sikut Doan Van Hau Jadi Sorotan Media Vietnam
Sebelumnya, Hai Phong berhasil meraih kemenangan kedua mereka di Grup H usai menaklukkan Sabah FC.
The Flamboyant memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah dengan mendominasi babak pertama.
Hasilnya, Hai Phong mampu mencetak gol pertama mereka pada menit ke-14 lewat Nguyen Huu Son.