Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Menyikat Prancis 10 Gol, Timnas U-17 Mali Tunda Jajan Oleh-oleh Khas Solo

By Eko Isdiyanto - Senin, 27 November 2023 | 20:29 WIB
Selebrasi timnas U-17 Mali setelah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala Dunia U-17 2023 usai menaklukkan Maroko dengan skor 1-0. (MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Fokus Timnas U-17 Mali hanya untuk semifinal Piala Dunia U-17 2023, agenda jajan oleh-oleh khas Solo sudah direncanakan, tapi pilih ditunda.

Timnas U-17 Mali benar-benar dalam fokus menatap laga melawan Prancis di semifinal Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (28/11/2023).

Target 10 gol yang ingin dicapai membuat skuad asuhan Soumalia Coulibaly tak mau hilang fokus, termasuk dengan agenda lain di Solo seperti berburu oleh-oleh.

Seperti yang diketahui bersama bahwa Souamlia Coulibaly punya hasrat tersendiri agar timnya mampu mencetak 10 gol dalam satu laga di Piala Dunia U-17 2023.

Entah itu melawan Prancis di babak semifinal atau tim lainnya, bahkan di laga final jika Mali mampu mengalahkan lawannya besok.

Baca Juga: Noah Darvich Tak Bosan Berada di Indonesia: Saya Betah di Negara yang Indah Ini!

"Ya, saya sudah menyaksikan banyak pertandingan dari Prancis," ucap Coulibaly kepada awak media di Stadion Manahan, Sabtu (25/11/2023).

"Saya pikir masih ada kemungkinan 50:50 saat main nanti, tetapi saya pikir kami bisa memenangkan laga tersebut."

"Kita butuh sedikit lebih kerja keras setelah apa yang kita mampu capai pada laga ini."

"Kami tidak pikirkan tentang hal itu. Banyak pemain kami yang bisa mencetak gol dalam tim ini."

Baca Juga: Tampil Menawan di Piala Dunia U-17 2023, Kiper Timnas U-17 Prancis Mengaku Terinspirasi Tembok Kokoh AC Milan

"Kami bisa datang lagi dan bertarung lagi. Saya pikir kami mungkin bisa mencetak 10 gol," imbuhnya.

Saking fokusnya untuk mencapai target itu, skuad Mali bahkan rela menunda agenda penting lainnya selama berada di Indonesia.

Yakni berburu oleh-oleh khas Solo, seperti mencicipi makanan khas Kota Bengawan dan mencari Baju Batik untuk dibawa pulang ke negara asal.

Ahmad Duage selaku asisten pelatih Timnas U-17 Mali menegaskan adanya rencana itu, tentunya setelah target utama di Piala Dunia U-17 2023 diraih yakni menjadi juara.

Baca Juga: Tampil Menawan di Piala Dunia U-17 2023, Kiper Timnas U-17 Prancis Mengaku Terinspirasi Tembok Kokoh AC Milan

"Belum pernah (mencoba makanan khas Solo). Tapi kita ada rencana untuk mencari makanan dan oleh-oleh khas Kota Solo," ucap Ahmad Duage kepada BolaSport.com.

Meski waktunya tersita untuk Piala Dunia U-17 2023, Ahmad Duage mengaku sempat merasakan keindahan Masjid Zayed di Kota Solo.

Bagi Ahmad Duage, Masjid Zayed merupakan salah satu masjid yang sangat luar biasa yang pernah ia lihat.

"Kita sudah tahu, perwakilan kita sudah pernah ke sana bersama FIFA, bagi saya masjid Zayed sangat luar biasa," ujar Ahmad Duage.

Baca Juga: Tekad Kiper Timnas U-17 Prancis di Babak Semifinal, Ingin Gawangnya Tetap Suci dari Gol Lawan

Duel Mali melawan Prancis di semifinal Piala Dunia U-17 2023 diyakini tak kalah serunya dengan laga Jerman melawan Argentina.

Dua pertandingan akan tersaji di Stadion Manahan dan tentu akan disaksikan oleh ribuan penonton yang hadir.

Menarik dinantikan siapa yang bakal lolos ke partai final dan merengkuh gelar juara Piala Dunia U-17 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P