Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Urawa sudah tertinggal lebih dulu pada menit ke-53.
Bek Hanoi, Van Nam Dao, mencetak angka untuk timnya pada menit ke-53.
Tak lama kemudian, Bryan Lissen membawa sang Setan Merah menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-65.
Hingga pada akhirnya malapetaka datang pada menit ke-87.
Hanoi FC mendapat hadiah penalti dari wasit di penghujung laga.
Bomber Timnas Vietnam, Pham Tuan Hai, tak menyia-nyiakan kesempatannya untuk membawa Hanoi unggul lagi.
Sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah tak berubah.
Dengan hasil ini, Urawa Red yang berstatus sebagai jawara bertahan gagal lolos ke babak 16 besar.
Hal itu dikarenakan mereka menjadi tim terbawah sebagai runner-up terbaik antar grup di wilayah Timur.
Baca Juga: Selayaknya Shin Tae-yong, Philippe Troussier Juga Pusing Melihat Bobroknya Lini Depan Vietnam