Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ke Piala Asia 2023 Jalur Giveaway, Media Vietnam Ejek Pelatih Baru Thailand

By Eko Isdiyanto - Rabu, 20 Desember 2023 | 14:03 WIB
Pelatih Timnas Thailand, Masatada Ishii. (BANGKOKPOST.COM)

SUPERBALL.ID - Media Vietnam meragukan kualitas Matasada Ishii, Timnas Thailand diprediksi cuma sampai babak penyisihan grup Piala Asia 2023.

Persiapan Thailand untuk Piala Asia 2023 dinilai sangat kurang, Skuad Gajah Perang diyakini bakal tersingkir prematur di fase grup.

Penilaian ini datang dari media Vietnam, Soha.vn yang meragukan kualitas seorang Masatada Ishii sebagai pengganti Alexandre Polking.

Hal ini berkaca pada berantakannya persiapan Thailand dalam menentukan para pemain yang akan dipanggil ke Piala Asia 2023.

Daftar pemain yang seharusnya sudah diumumkan pada 18 Desember lalu hingga saat ini masih belum selesai karena alasan langka.

Baca Juga: Ada Kejutan, Ini Daftar 23 Pemain Thailand untuk Laga Kontra Calon Lawan Timnas Indonesia

Menurut laporan Siamsport, beberapa klub belum menanggapi surat pemanggilan pemain dari Federasi Sepak Bola Thailand (FAT).

Sehingga membuat Matasada Ishii belum tahu siapa saja pemain yang bakal mengisi skuadnya nanti, ia pun dikejar deadline sampai 22 Desember nanti.

Komposisi pemain sangat penting bagi Thailand yang direncanakan bakal menggelar uji coba pada 1 Januari mendatang melawan Jepang.

Sebagai pengganti Alexandre Polking, tekanan di pundak Masatada Ishii sangat besar tak hanya dari dalam negeri publik Seribu Pagoda.