Rekan Setim Elkan Baggott Bikin Kejutan, Putuskan Pensiun dari Timnas Jelang Piala Asia 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 21 Desember 2023 | 12:52 WIB
Pemain timnas Australia berdarah Italia-Indonesia, Massimo Luongo. Ia kini bermain bersama Elkan Baggott yang memilih membela timnas Indonesia. (itfc.co.uk)

Ia akan melewatkan tujuh pertandingan jika pergi ke Qatar dan bisa membahayakan tempatnya di skuad besutan Kieran McKenna.

“Dalam hal ini, Mass perlu melakukan apa yang benar untuk dia dan keluarganya,” kata Arnold mengomentari keputusan Luongo.

“Dia telah melewati suka dan duka dalam sepak bola dan sepanjang kariernya telah menunjukkan kepada kita bakatnya yang luar biasa, profesionalismenya yang luar biasa, dan kualitasnya sebagai seorang pemimpin."

“Dia telah menjadi kontributor besar bagi Socceroos sepanjang kariernya dan kami mendoakan yang terbaik untuknya,” tambahnya.

Dengan pensiunnya Luongo, Jackson Irvine adalah satu-satunya gelandang berpengalaman yang tersisa di skuad Australia.

Keanu Baccus, Connor Metcalfe, Aiden O'Neill, Alexander Robertson dan Riley McGree termasuk di antara gelandang lainnya.

Kabar baiknya, Arnold sekarang memiliki fleksibilitas tambahan dengan daftar pemainnya.

Pasalnya, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah mengonfirmasi bahwa skuad akan diperluas dari 23 menjadi 26 pemain di Piala Asia.