Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Jumpa Korea Selatan, Bintang Malaysia Bertekad Ulang Kenangan Manis di Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 1 Januari 2024 | 10:22 WIB
Bintang Timnas Malaysia Safawi Rasid berteriak gembira setelah membobol gawang Kamboja dalam laga perdana Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Senin (6/12/2021). (MALAYSIAKINI.COM)

SUPERBALL.ID - Bintang Timnas Malaysia, Safawi Rasid, bertekad mengulang kenangan manis di Indonesia ketika timnya bersua Korea Selatan di Piala Asia 2023.

Korea Selatan dipastikan akan menjadi lawan terberat Malaysia di Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar.

Kedua tim tergabung di Grup E bersama Yordania dan Bahrain dalam turnamen yang digelar mulai 12 Januari itu.

Dengan kualitas pemain yang lebih baik, Korea Selatan lebih berpeluang memetik poin penuh kala bersua Malaysia.

Baca Juga: Senasib Timnas Indonesia, Malaysia Dikritik Sang Legenda Perihal Bertaburnya Pemain Naturalisasi

Kendati demikian, Malaysia pernah menghadirkan mimpi buruk bagi Korea Selatan melalui winger mereka, Safawi Rasid.

Safawi memiliki kenangan manis ketika berhadapan dengan wakil Asia Timur itu di Asian Games 2018.

Pada ajang yang dihelat di Indonesia itu, Safawi mampu membawa Malaysia menundukkan Korea Selatan.

Dua golnya membawa Malaysia menang 2-1 atas Korea Selatan dalam pertandingan Grup E di Stadion Si Jalak Harupat.

Kemenangan itu mengantarkan Malaysia lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup di atas Korea Selatan dan Bahrain.