Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Irak, Satu Rekor Apik Timnas Indonesia di Piala Asia Tercoreng

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 16 Januari 2024 | 12:43 WIB
Timnas Indonesia Vs Irak (PSSI)

Kali ini, dua gol Skuad Garuda dicetak oleh Budi Sudarsono pada menit ke-14 dan Bambang Pamungkas (64').

Sayangnya, rekor apik Indonesia di laga pembuka Piala Asia akhirnya harus tercoreng pada edisi kali ini.

Terlepas dari itu, penampilan Yakob Sayuri dkk pada laga melawan Irak patut diapresiasi.

Pasalnya, Indonesia mampu merepotkan pertahanan Irak beberapa kali meski harus menelan kekalahan.

Sesuai janji Shin Tae-yong, permainan Indonesia jauh lebih baik dari pertemuan terakhir melawan Irak.

Kala itu, Indonesia dibantai 1-5 di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November lalu.

Selanjutnya, Indonesia wajib meraih poin penuh pada laga kedua melawan Vietnam untuk menjaga asa lolos ke babak 16 besar.

Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (19/1/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P