Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perang Saudara Bakal Tersaji Saat Qatar Bersua Yordania di Final Piala Asia 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 9 Februari 2024 | 19:16 WIB
Final Piala Asia 2023 bakal menyajikan perang saudara antara Qatar dan Yordania. (SOHA.VN)

"Kami ingin menjadi yang terbaik di Asia,” tambah pelatih asal Spanyol itu.

Lebih lanjut, Lopez memuji pelatih Yordania Hussein Ammouta yang sebelumnya pernah berkarier di Qatar.

"Hussein Ammouta adalah pelatih yang luar biasa, dia pernah melatih di Qatar," kata Lopez, dikutip SuperBall.id dari Insideworldfootball.com.

"Hubungan antar negara sangat kuat tetapi pada akhirnya kami akan bersaing. Kami akan bermain keras," lanjutnya.

Berbeda dengan Qatar, Yordania akan tampil untuk pertama kalinya di final Piala Asia.

“Kami tidak perlu menjelaskan betapa pentingnya final karena kedua tim ingin meraih gelar bersejarah,” kata Ammouta.

“Kami telah mempersiapkan pertandingan seperti biasa dan, tanpa menambah tekanan lagi pada para pemain."

"Kami berharap dapat menghasilkan performa yang mencerminkan level tim kami dan apa yang kami hasilkan untuk mencapai final,” tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P