Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Mau Maarten Paes Jadi WNI Dulu, soal Main di Timnas Indonesia Itu Urusan...

By Eko Isdiyanto - Selasa, 13 Februari 2024 | 20:12 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat bertemu dengan Maarten Paes yang menjalani proses naturalisasi, Senin (8/1/2024). (INSTAGRAM/ERICK THOHIR)

Baca Juga: Ngebet Dinaturalisasi, Jebolan La Masia Pede Bisa Bikin Vietnam Jadi Lebih Kuat

Menurut Arya, PSSI saat ini berfokus agar Maarten Paes bisa lebih dulu mendapatkan status WNI lewat proses naturalisasi.

Jika tujuan tersebut sudah dicapai, barulah PSSI akan berkoordinasi dengan FIFA guna memperjuangkan Paes agar bisa bermain untuk Timnas Indonesia.

Arya Sinulingga meyakinkan kepada Hasani untuk percaya kepada tim legal PSSI yang berada langsung di bawah komando sang ketum, Erick Thohir.

Saat PSSI tidak bisa menjanjikan sesuatu yang belum pasti, namun tetap memperjuangkan hal yang dinginkan Maarten Paes.

Baca Juga: Curhat ke Media, Kiper Naturalisasi Vietnam Masih Kecewa Berat Timnya Dikalahkan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

"Saya yakin Pak Hasani ini percaya dengan tim legal PSSI karena ada di bawah komando Pak Ketua Umum PSSI (Erick Thohir)," ujar Arya Sinulingga.

"Sekarang fokus kami itu berusaha semaksimal mungkin agar Maarten Paes bisa dinaturalisasi dahulu."

"Setelah itu, tahapan selanjutnya yang dilakukan yaitu proses ke FIFA."

"Tanpa proses naturalisasi dahulu, kami tidak bisa melangkah jauh dengan FIFA."