Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Alasan Vietnam Tidak Takut Timnas Indonesia Tambah Pemain Naturalisasi di Kualifikasi Piala Dunia
Salah satu media Vietnam, Soha.vn, menilai fokus PSSI saat ini memperkuat lini serang Timnas Indonesia dengan pemain keturunan Eropa.
"Presiden Federasi Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir telah meminta pelatih kepala Shin Tae-yong berangkat ke Eropa."
"Guna mencari lebih banyak pemain keturunan asal Indonesia untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia saat ini."
"Belakangan ini sejumlah wajah seperti Ivar Jenner, Rafael Struick, Justin Hubner, dan Jay Idzes mendapat kewarganegaraan Indonesia."
"Dalam waktu dekat, beberapa pemain yang diincar PSSI adalah Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes."
"Tujuan PSSI adalah memperkuat posisi striker dengan pemain-pemain keturunan, namun federasi juga ingin pelatih Shin Tae-yong terampil menciptakan kondisi."
"Agar pemain penyerang asli seperti Ramadhan Sananta, Egy Maulana, bakat Witan Sulaeman tidak ditendang dari skuad," imbuh mereka.
Timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.