Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pratama Arhan Dapat Restu dari Tim Korea Selatan Bantu Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, asalkan...

By M Hadi Fathoni - Jumat, 16 Februari 2024 | 19:00 WIB
Pemain baru Suwon FC, Pratama Arhan, sempat tersenyum saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (15/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pratama Arhan hampir dipastikan akan membela Timnas U-23 Indonesia pada ajang Piala Asia U-23 2024 setelah mendapat lampu hijau dari Suwon FC.

Seperti diketahui, Timnas U-23 Indonesia beberapa bulan lagi akan kembali beraksi.

Garuda Muda terakhir kali beraksi pada September 2023 lalu dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Dalam ajang tersebut, anak asuh Shin Tae-yong sukses menyapu bersih dua laga melawan Taiwan dan Turkmenistan dengan kemenangan.

Dua laga tersebut terus mengantarkan skuad Garuda Muda menuju turnamen Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.

Nah, nantinya Shin Tae-yong akan memandu anak asuhnya dalam turnamen tersebut.

Sama seperti level senior, Piala Asia U-23 2024 juga akan berlangsung di Qatar.

Turnamen tersebut akan berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Oleh sdbab itu, kink Shin tengah mempersiapkan timnya jelang turnamen tersebut.

Baca Juga: VFF Terlalu Lambat Urus Naturalisasi Pemain, Media Vietnam Takut Tertinggal dari Timnas Indonesia