Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Inter Miami tidak terkalahkan dalam dua pertandingan awal mereka di Liga Amerika Serikat (MLS) musim ini.
The Herons meraih kemenangan kandang atas Real Salt Lake disusul dengan hasil imbang kontra LA Galaxy.
Dua hasil tersebut membuat Inter Miami kini memuncaki klasemen Wilayah Timur dengan raihan empat poin.
Namun, rekor tidak terkalahkan skuad besutan Gerardo Martino itu dalam dua laga pembuka harus dibayar mahal.
Baca Juga: Dijenguk Troussier Sampai ke Jepang tapi Nggak Diajak Masuk Timnas, Messi Vietnam Kena Prank
Baru-baru ini, Martino mengungkapkan kabar yang kurang baik mengenai kondisi anak didiknya, Lionel Messi.
Martino mengaku prihatin dengan kondisi megabintang asal Argentina itu setelah melakoni dua laga.
Messi menyelamatkan Inter Miami dari kekalahan dari LA Galaxy lewat golnya di masa injury time.
Namun, Martino mengatakan penampilan tersebut menguras banyak tenaga pemain berusia 36 tahun itu hingga merasa lelah.
Messi bermain dalam peran yang relatif bebas di belakang mantan rekan setimnya di Barcelona, Luis Suarez.
Ia juga sering turun ke belakang untuk menjemput bola dan kemudian berusaha mengalirkannya ke depan.
“Saya telah mendiskusikan beberapa hal dengannya," kata Martino, dikutip SuperBall.id dari France24.com.
"Yang paling mengkhawatirkan saya adalah kesehariannya dan bagaimana dia pulih dari pertandingan ke pertandingan."
"Saya merasa bahwa dalam dua pertandingan pertama ini, ia mengeluarkan terlalu banyak tenaga, kami terlalu mengandalkannya."
"Itu telah menyebabkan dia mengalami kelelahan yang signifikan di kedua pertandingan."
"Itu juga merupakan tanggung jawab saya untuk memastikan tim beroperasi sedemikian rupa sehingga kami dapat memanfaatkannya sebaik mungkin,” tambahnya.
Mantan pelatih Argentina dan Meksiko itu mengatakan ia harus kembali mencari cara agar peran Messi lebih dekat ke gawang.
“Dalam pertandingan Piala Liga melawan Orlando (musim lalu), dia sering mendapatkan bola di kuarter terakhir lapangan dan mampu menyelesaikan permainan, dia mencetak gol dari dalam kotak penalti."
"Itu yang perlu kami kembalikan, tim menemukannya untuk bermain dan terkadang menemukannya untuk penyelesaian," katanya.
Kekhawatiran Martino bukan tanpa alasan mengingat Inter Miami akan tampil di lima kompetisi musim ini.
Selain MLS, mereka juga akan berlaga di Piala MLS, Liga Champions CONCACAF, Piala Liga, dan Piala AS Terbuka.
Terlebih lagi, Messi diperkirakan akan sering tampil sepanjang musim reguler MLS karena kontrak baru liga senilai 2,5 miliar dolar AS selama 10 tahun dengan Apple TV.
Terlepas dari kekhawatiran tentang kondisi fisiknya, Martino mungkin akan memasang Messi sebagai starter saat mereka menghadapi Orlando City pada Sabtu (2/3/2024).