Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maarten Paes, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen Ambil Sumpah Tanggal 12, Jadi Nih Bela Timnas Indonesia Lawan Vietnam?

By M Hadi Fathoni - Kamis, 7 Maret 2024 | 14:32 WIB
Suasana seusai rapat sidang Komisi III DPR RI dengan PSSI serta jajaran lainnya yang dihadiri juga secara virtual oleh Martin Paes, Ragnar Oratmangoen, dan Thom Haye di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (7/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Amali juga mengaku bahwa PSSI sudah berkoordinasi dengan Kemenkumham agar membukakan kantor untuk prosesi ini.

Hal itu dikarenakan pada tanggal 12 mendatang juga bertepatan dengan cuti bersama Hari Raya Nyepi.

"Nah, mereka ini untuk bisa datang ke sini fisik harus hadir kalau sumpah. Itu kan tidak gampang, tidak mudah."

"Mereka sudah merencanakan tanggal 11 datang ke sini dan disumpah tanggal 12."

"Itu kita sudah komunikasi dengan instansi (terkait) itu harusnya hari libur, tetapi ada pemahaman dan pengertian dari instansi terkait mau membukakan kantornya untuk kegiatan ini."

Meski begitu, masih belum diketahui secara pasti apakah ketiganya akan tersedia dalam laga Timnas Indonesia melawan Vietnam nanti.

Sebab, pendaftaran pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan ditutup pada 13 Maret mendatang.

Baca Juga: Struick Lengkap, Hokky Cerdas, Marselino Sangar, 3 Striker Timnas Indonesia Bikin Keder Vietnam

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P