Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lima hari berselang, 26 Maret 2024, giliran Malaysia yang bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Oman di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Sebagai informasi, dibandingkan dengan Malaysia, Kirgistan dan Taiwan, Oman merupakan tim terkuat di Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Oman menjadi satu-satunya tim di Grup D yang masuk dalam daftar 100 besar ranking FIFA, tepatnya peringkat ke-80 dunia.
Oleh sebab itu, gelandang Timnas Malaysia Paulo Josue menilai bahwa bentrokan kontra Oman sangat penting bagi Harimau Malaya untuk menciptakan sejarah dan bisa lolos ke babak berikutnya.
"Ini aksi yang sangat penting karena Malaysia punya peluang untuk mencetak sejarah," ujar Paulo Josue sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Bharian.com.my.
"Jika kami berhasil meraih tiga poin di laga tandang, kami tinggal selangkah lagi untuk melaju ke babak selanjutnya."
"Kemudian kalau kami bisa mengalahkan mereka lagi di sini, kami lolos (ke babak selanjutnya)."
"Kami harus lolos karena kami harus selalu menguji tim-tim terbaik (Asia) seperti Korea Selatan dan Jepang."
"Oleh karena itu kita perlu mengikuti kompetisi ini agar kita mempunyai peluang menghadapi pertandingan yang sulit dan kita harus mempersiapkan diri secara penuh," ujarnya.
Baca Juga: Mau Bikin Kim Pan-gon Terkesan, Bek Timnas Malaysia Siap Pikul Dua Tugas