Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Erick Thohir untuk Shin Tae-yong Terungkap, Libur Liga 1 Harus Dibayar Mahal

By Eko Isdiyanto - Senin, 1 April 2024 | 18:35 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong. (INSTAGRAM/ERICK THOHIR)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong mengungkap pesan dari Ketum PSSI Erick Thohir, usai keputusan besar meliburkan Liga 1 2023 demi Piala Asia U-23 2024.

Demi mendukung Timnas U-23 Indonesia berlaga di Piala Asia U-23 2024, PSSI memutuskan untuk meliburkan kompetisi Liga 1 2023 usai pekan ke-30.

Keputusan ini diambil usai digelarnya rapat emergency di Jakarta beberapa waktu lalu, dengan begitu Timnas U-23 Indonesia diharapkan tampil lebih baik.

Shin Tae-yong selaku pelatih tak perlu lagi meributkan dilepas atau tidaknya pemain dari klub Liga 1 ke timnas asuhannya untuk Piala Asia U-23 2024.

Piala Asia U-23 2024 digelar di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei mendatang, Timnas U-23 Indonesia tergabung di Grup A bersama Qatar, Yordania dan Australia.

Baca Juga: Usai Dihajar Timnas Indonesia, Dua Pemain Vietnam Kena Sanksi dari AFC

Sebagai persiapan menghadapi turnamen tersebut, Shin Tae-yong akan membawa skuad asuhannya menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai.

Menurut rencana TC akan digelar mulai 1 hingga 10 Apri 2024, dalam pemusatan latihan ini juga akan digelar dua laga uji coba melawan UEA dan Arab Saudi.

Sebanyak 28 pemain dipanggil untuk memperkuat Timnas U-23 Indonesia menjalani pemusatan latihan di Dubai, sebelum dikerucutkan menjadi 23 pemain.

Nama-nama familiar pun sekali lagi akan menghiasi skuad Garuda Muda, seperti Ivar Jenner, Justin Hubner, Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan.

Baca Juga: Reaksi Fans Saat PSSI-nya Vietnam Utamakan Pelatih Jepang Ketimbang Korea, Ada yang Minta Eks Man United

Menurut Shin Tae-yong, skuad Garuda Muda akan berkumpul pada Minggu (31/3/2024) dan akan berangkat ke Dubai pada Senin (1/4/2024).

"Hari (Minggu) ini kita berkumpul dan besok (Senin) berangkat ke Dubai," ucap Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong juga dipastikan akan mendapat kekuatan terbaik dari para pemain di Liga 1 2023 usai PSSI memutuskan meliburkan kompetisi.

Satu pesan penting Erick Thohir pun diungkap Shin Tae-yong setelah keputusan besar itu diambil, liburnya Liga 1 2023 harus diabayar mahal.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bakal Coret 5 Pemain dari Daftar Skuad Timnas U-23 Indonesia

Lantas apa pesan dari Erick Thohir untuk Timnas U-23 Indonesia? Shin Tae-yong mengaku bahwa Timnas U-23 Indonesia dituntut berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 2024.

"Dengan adanya dukungan (dari PSSI) dengan memberhentikan Liga 1, pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini," ujar Shin Tae-yong.

Timnas U-23 Indonesia diyakini memiliki peluang melaju hingga semifinal Piala Asia U-23 2024, melebihi target yang ditetapkan PSSI untuk Shin Tae-yong.

Jika Timnas U-23 Indonesia mampu melaju sampai semifinal, Garuda Muda memiliki peluang besar tampil di Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: Ada Nama Nathan Tjoe-A-On dalam Daftar Skuad Timnas U-23 Indonesia Usai Direvisi

Seperti diketahui bahwa peringkat pertama, kedua dan ketiga Piala Asia U-23 2024 otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Sementara peringkat keempat harus bermain di play-off melawan negara dari benua lain guna memperebutkan satu tiket ke ajang tersebut.

Selain itu, hasil di Piala Asia U-23 2024 juga berdampak besar pada nasib Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P