Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Winger Sabah FC, Saddil Ramdani, membuka peluang untuk kembali membela Timnas Indonesia jika dipanggil oleh Shin Tae-yong.
Hal ini disampaikan Saddil dalam wawancara di sela-sela sesi latihan pramusim bersama Sabah FC.
Dalam kesempatan tersebut, Saddil lebih dulu disodori pertanyaan tentang penampilan Timnas U-23 Indonesia.
Seperti diketahui, Garuda Muda baru saja meraih prestasi membanggakan di Piala Asia U-23 2024.
Baca Juga: Media Vietnam Prediksi Golden Star Warriors Akan Satu Grup dengan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024
Tampil sebagai tim debutan, skuad besutan Shin Tae-yong itu secara mengejutkan mampu menembus babak semifinal.
Sayangnya, tim Merah-Putih gagal melaju ke partai final setelah kalah 0-2 dari Uzbekistan.
Indonesia kemudian harus puas finis di posisi keempat setelah takluk 1-2 dari Irak di laga perebutan tempat ketiga.
Kekalahan itu sekaligus membuat Indonesia gagal meraih tiket otomatis ke Olimpiade Paris 2024.
Meski begitu, Saddil sangat mengapresiasi perjuangan Rizky Ridho dkk sepanjang turnamen tersebut.
Pemain berusia 25 tahun itu berharap para juniornya bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi ke depannya.
"Saya sendiri merasa bangga mereka bisa melangkah jauh sekali," kata Saddil, dikutip SuperBall.id dari YouTube Harimau Malaya.
"Saya melihat teman-teman yang berjuang untuk membela tim nasional, saya di sini ikut merasa senang."
"Saya juga terharu karena pemain U-23 memberikan hal-hal positif untuk negara kita Indonesia."
Baca Juga: Justin Hubner Bingung, Ivar Jenner Kedipin Mata saat Tahu Dipuji Roberto Mancini
"Saya berharap mereka terus berjalan lebih jauh lagi dan terus meraih apa yang diinginkan oleh Indonesia," tambahnya.
Sejak didepak dari skuad Piala Asia 2023, Saddil belum mendapat kesempatan kembali membela Timnas Indonesia.
Terakhir kali Saddil bermain untuk Indonesia adalah pada laga uji coba kontra Libya jelang Piala Asia 2023.
Kala itu, Saddil hanya bermain selama 10 menit dalam laga yang dimenangi Libya dengan skor 2-1.
Meski begitu, ia masih membuka peluang untuk memperkuat Skuad Garuda jika mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.
"Saya sendiri masih belum memikirkan hal-hal seperti itu karena saya mementingkan keluarga lebih dulu," kata Saddil.
"Apabila itu akan terjadi lagi, akan ada pemanggilan lagi, saya akan tetap berjuang untuk negara Indonesia," tambahnya.
Saddil sempat menuai banyak kritik dari warganet menyusul penampilan kurang memuaskan di Timnas Indonesia.
Menanggapi kritik tersebut, Saddil hanya menganggap itu sebagai candaan dan kritik agar dirinya lebih dewasa.
Baca Juga: Sulit Dimengerti, PSSI-nya Vietnam Tiba-tiba Pasang Target yang Aneh untuk Pelatih Barunya
Ia justru merasa senang karena masih diperhatikan dan memilih menjadikan kritik warganet sebagai motivasi.
"Itu mungkin sekadar candaan netizen Indonesia atau sekadar kritikan agar saya lebih dewasa lagi, lebih berlapang dada, dan terus bekerja keras."
"Karena menurut saya ucapan-ucapan seperti itu adalah gurauan sebagian suporter Indonesia."
"Karena saya tahu bahwa netizen Indonesia juga tahu sepak bola itu harus seperti apa."
"Saya menjadikan itu sebagai motivasi saja dan saya merasa senang juga mereka bisa memperhatikan saya meski dengan hal-hal yang kurang baik," ucapnya.
Terakhir, Saddil meminta para suporter untuk terus mendukung para pemain Timnas Indonesia.
"Saya sangat berterima kasih dan meminta fans mendukung Timnas Indonesia agar tetap maju, tetap jaya, dan selalu mendukung apapun yang dilakukan oleh pemain tim nasional."
"Tetap beri dukungan positif dan kritik yang selalu membangun untuk pemain Indonesia," tutup Saddil.
Sejak debut pada Maret 2017, Saddil telah mencatatkan 26 caps dan mencetak dua gol untuk Timnas Indonesia.