Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akibatnya, Malaysia saat ini duduk di peringkat tiga klasemen sementara Grup D dengan mengantongi 6 poin dari 4 pertandingan yang telah dimainkan.
Mereka terpaut tiga poin dari Kirgistan dan Oman yang menempati peringkat dua teratas Grup D.
Untuk bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Malaysia tentu wajib meraih hasil maksimal di dua laga sisa.
Adapun dua pertandingan terakhir yang akan dimainkan Malaysia yaitu dengan bertandang ke markas Kirgistan (6 Juni 2024) dan menjamu Taiwan lima hari kemudian (11 Juni 2024).