Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ikut Turnamen Miniatur Piala Dunia di Prancis, Timnas U-20 Indonesia Ternyata Gantikan Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 13 Mei 2024 | 10:23 WIB
Figo Dennis (tengah) sedang melakukan selebras8 seusai mencetak gol dalam laga uji coba timnas U-20 Indonesia versus timnas U-20 China di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (22/3/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Indonesia dipastikan menjadi peserta terakhir yang berpartisipasi di Turnamen Maurice Revello 2024 di Prancis.

Kabar tersebut disampaikan oleh akun X resmi turnamen yakni TournoiMRevello pada Jumat (10/5/2024).

Indonesia menggantikan Timnas U-20 Mesir yang menolak mengikuti turnamen edisi ke-50 di menit-menit akhir.

"Pengganti skuad Mesir yang mengundurkan diri dari Turnamen Maurice Revello ke-50, kami sambut dengan gembira, Indonesia!"

"Tim naungan PSSI ini akan bertanding di turnamen untuk ketiga kalinya!" tulis akun X TournoiMRevello.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Resmi Ikut Turnamen Maurice Revello, Segrup dengan Italia dan Jepang!

Namun, Indonesia ternyata bukan negara Asia Tenggara pertama yang diundang untuk mengikuti turnamen edisi tahun ini.

Dilansir SuperBall.id dari Sports442.com, Vietnam sebelumnya juga diundang untuk mengikuti Turnamen Maurice Revello 2024.

Bukan Mesir, panitia penyelenggara awalnya berniat mengundang Timnas U-20 Vietnam untuk mengikuti turnamen.

Namun, Vietnam memutuskan untuk menolak undangan tersebut karena beberapa alasan objektif.