Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rodri Ungkap Alasan Arsenal Kalah dari Man City dalam Perburuan Gelar Liga Inggris

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 20 Mei 2024 | 09:03 WIB
Gelandang bertahan Man City, Rodri. (TWITTER.COM/AKHLASHLM10)

“Di babak pertama seharusnya skor menjadi 4-0. Mungkin ceritanya akan berbeda," tambahnya.

Namun, gelandang Man City Rodri memiliki pandangan berbeda soal penyebab kegagalan Arsenal meraih gelar.

Pemain asal Spanyol itu menilai hasil imbang di Stadion Etihad adalah sesuatu yang akan disesali Arsenal.

Arsenal mencuri satu poin di kandang Man City di pekan ke-30 pada akhir Maret usai bermain imbang dengan skor 0-0.

Dalam laga tersebut, Arsenal hanya mencatat 27 persen penguasaan bola, terendah dalam semua pertandingan musim ini.

Itu adalah sebuah permainan bertahan yang sangat bagus dari Arsenal hingga membuat tim tuan rumah frustrasi.

Namun, jika perannya dibalik, Rodri merasa Man City akan mengincar kemenangan alih-alih hasil imbang.

Menurut mantan pemain Atletico Madrid itu, mentalitas itulah yang pada akhirnya memisahkan kedua tim.

Baca Juga: Gol Telat Kai Havertz Tak Berarti untuk Arsenal, Man City Resmi Juara Liga Inggris

"Sejujurnya, saya pikir itu ada di sini (pikiran). Itu adalah mentalitasnya," kata Rodri, dikutip SuperBall.id dari Metro.co.uk.