Tokoh Bola Vietnam: Kualitas Pemain Naturalisasi Filipina Jauh di Bawah Timnas Indonesia

By Taufik Batubara - Kamis, 6 Juni 2024 | 11:55 WIB
Seorang pemain Timnas Filipina berhadapan dengan dua pemain Vietnam dalam pertemuan pertama putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Manila, 16 November 2023. Filipina kalah 0-2. (DANTRI.COM.VN)

SUPERBALL.ID - Tokoh sepak bola Vietnam meremehkan para pemain keturunan atau naturalisasi Filipina bila dibandingkan dengan Timnas Indonesia.

Tokoh bernama Duong Vu Lam itu melontarkannya hanya sehari menjelang Vietnam versus Filipina pada laga kelima putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Vietnam menjamu Filipina di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Kamis (6/6/2024) pukul 19.00 WIB.

Bagi kedua tim, hasil pertandingan itu sangat krusial untuk menentukan apakah bisa lolos ke putaran ketiga kualifikasi atau tidak.

Baca Juga: Pelatih Irak Sebut Timnas Indonesia Butuh Satu Poin Lagi untuk Lolos, Kode Bantu Redam Vietnam?

Dalam klasemen Grup F, Vietnam mengantongi nilai 3, tertinggal 4 poin dari Indonesia.

Sedangkan Filipina baru meraih 1 poin dari hasil imbang dengan Skuad Garuda.

Dalam wawancara dengan media lokal Vietnam, Vu Lam diminta mengevaluasi skuad Filipina, yang kini dihuni banyak pemain naturalisasi.

"Entah seperti apa level pemain naturalisasi asal Filipina itu, saya hampir tidak pernah melihat mereka bermain."

"Saya dengar sebagian besar pemain naturalisasi di Filipina adalah pemain baru, bahkan pelatih Tom Saintfiet juga sangat baru," ujar Vu Lam.