Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal ini tentu menjad angin besar bagi Prancis, mengingat tenaga Mbappe sangat dibutuhkan ketika melawan Belanda di matchday kedua fase grup.
Belanda masih memimpin klasemen Grup D dengan raihan 3 poin usai menang 2-1 atas Polandia, sementara Prancis di peringkat kedua usai menang tipis atas Austria 1-0.
Stadion Red Bull Arena Leipzig akan jadi saksi pertandingan akbar di babak penyisihan grup EURO 2024 ini, patut dinantikan siapa pemenangnya nanti.
Sementara itu di pertandingan lain dari Grup E, Slowakia yang tampil mengejutkan usai mengalahkan Belgia 1-0 akan jadi penantang Ukraina.
Di atas kertas, Slowakia tentu akan lebih diunggulkan setelah kemenangan atas Belgia, usai Ukraina dibantai habis Rumania 3-0.
Laga Slowakia melawan Ukraina digelar di Stadion Esprit Arena, Ukraina harus memetik kemenangan jika ingin memperbaiki posisi di klasemen.
Kembali ke Grup D, Polandia dan Austria akan saling sikut demi meraih tiga poin pertama di EURO 2024, atau hanya satu poin untuk masing-masing tim.
Berikut jadwal EURO 2024 matchday kedua babak penyisihan grup.
Baca Juga: EURO 2024 - Eks Pelatih Man City Sebut Pemain Portugal Sengaja Tak Beri Umpan kepada Ronaldo
Jumat (21/6/2024) pukul 20.00 WIB