Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup U-16 2024 - Dikasih Fasilitas Luar Biasa, Pelatih Malaysia: Terima Kasih Kota Solo!

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 22 Juni 2024 | 17:14 WIB
Dari kiri ke kanan pada konferensi pers Grup C ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Surakarta: Pelatih Thailand, Jadet Meelarp; Pelatih Malaysia, Javier Jorda Ribera; Pelatih Timor Leste, Gopalkhrisnan A S Ramasamy; Pelatih Australia, Brad Maloney (EKO ISDIYANTO/SUPERBALL.ID)

Timnas U-16 Malaysia tergabung di Grup C ASEAN Cup U-16 2024 bersama Timnas U-16 Thailand, Timnas U-16 Australia dan Timnas U-16 Timor Leste.

Malaysia tidak bisa dipandang remeh di ajang ini, Harimau Malaya bahkan bisa dikategorikan sebagai kandidat juara selain Thailand dan Australia.

Ribera pun mengaku Piala AFF U-16 akan dijadikan sebagai pembuktian Malaysia tim terbaik turnamen dan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17.

"Saya harap anda bisa menikmati, kita datang dengan semangat baru dari Malaysia.

"Kita bermain di turnamen ini untuk persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 dari grup saat ini. Jadi, terima kasih.

"Kita bisa berkompetisi di level ini dan kami memberikannya kepada pemain. Saya akan membuktikan yang terbaik untuk tim yang ada di sini," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P