Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Main di Liga Malaysia? Legenda Timnas: Nanti Dia Tidak Bisa Berbaur

By Eko Isdiyanto - Minggu, 30 Juni 2024 | 21:41 WIB
Insiden tarik jersei Cristiano Ronaldo oleh Luka Lochosvili dalam partai timnas Portugal vs Georgia di Grup F Euro 2024. (KENZO TRIBOUILLARD/AFP)

SUPERBALL.ID - Nama Cristiano Ronaldo disinggung salah satu mantan pemain Timnas Malaysia yang berangan seandainya bintang Portugal bermain di Liga Malaysia.

Secara khusus, pernyataan soal Cristiano Ronaldo bermain di Liga Malaysia ini disampaikan oleh mantan pemain, Zaquan Adha.

Tepatnya ketika menjadi komentator saat Terengganu FC berlaga dalam lanjutan Liga Malaysia beberapa waktu yang lalu.

Zaquan Adha menyoroti performa dua striker milik klub berjuluk Sang Penyu, Ismaheel Akinade dan Ivan Mamut.

Terjadi perbedaan mencolok antarkedua pemain tersebut, Zaquan menilai Ismaheel Akinade memiliki kepribadian lebih baik ketimbang Ivan Mamut.

Khususnya dalam hal kerja sama tim, meski tak memungkiri kedua striker tersebut masing-masing memiliki kelebihan dalam bermain.

"Secara pribadi, saya lebih memilih Ismaheel Akinade. Setiap pemain mempunyai kelebihan masing-masing," ucap Zaquan Adha.

"Bagi saya, saya lebih menekankan pada keseluruhan tim untuk bermain," imbuhnya.

Di saat itulah mantan striker Timnas Malaysia ini menyinggung nama bintang Portugal yang kini tengah berlaga di Euro 2024, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: EURO 2024 - Granit Xhaka di Ambang Samai Rekor Cristiano Ronaldo

Zaquan Adha berandai, jika Terengganu FC memiliki striker sebagus Cristiano Ronaldo pun tidak akan mengubah permainan tim jika tidak bisa bekerja sama secara tim.

Seolah mencontohkan Ronaldo sebagai pemain yang egois dan hanya mementingkan dirinya sendiri, hal itu justru akan menyulitkan tim.

Sama halnya dengan dua striker Terengganu FC yang menurut Zaquan Adha masih memerlukan waktu cukup lama untuk bisa menyatu dengan tim.

Hal itu juga disebut Zaquan Adha menjadi faktor kuat bahwa Cristiano Ronaldo tidak akan bisa berkarier di Liga Malaysia.

"Jika ada striker sebagus Cristiano Ronaldo di lini depan (tetapi) jika dia tidak bisa menyatu dengan tim, itu juga tidak akan terjadi," ujar Zaquan Adha.

"Ivan Mamut bisa berbaur dengan tim di tengah musim. Ismaheel masih belum menemukan ritmenya."

"Saya pikir di pertengahan musim, barulah dia akan menunjukkan taring aslinya bersama tim barunya."

"Saya lebih memilih pemain yang memiliki kelebihannya masing-masing, yang lebih penting adalah keseluruhan tim," imbuhnya.

Baca Juga: EURO 2024 - Begini Nasib Bocah yang Nekat Selfie dengan Cristiano Ronaldo

Lagipula Cristiano Ronaldo juga tidak akan melirik Liga Malaysia sebagai pelabuhan terbaru kariernya.

Ronaldo saat ini masih bermain di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr, dengan gaji senilai 200 juta euro per tahun.

Nominal itu jika dikonversi ke Rupiah berada di angka sekitar Rp3,3 triliun, angka yang sangat gila tentunya.

Di musim 2024, Terengganu FC menjadi pesaing terdekat Johor Darul Takzim yang kini duduk di peringkat kedua klasemen sementara.

Mengoleksi 8 poin, selisih 4 angka dari JDT yang masih nyaman di puncak klasemen sementara tanpa kekalahan dalam 4 laga.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P