Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PENYERANG
Aqil Agustin Pratama
M. Zaidan Fateh
M. Gilang Perdana
Kenaro Alfa
Abdullah Jelani
M. Aldiyansyah Taher
Atletico Artha Gading
Miroslav Fernando
Alif Tha Rizky
M. Dimas
Firmansyah Nurhakim
Pemanggilan Lionel Messi dalam daftar pemain seleksi untuk Timnas U-17 Indonesia rupanya tak hanya menarik perhatian para pecinta sepak bola Tanah Air, melainkan hingga ke publik Vietnam.
"Indonesia panggil pemain bernama Lionel Messi ke tim U-16," tulis judul dalam artikel yang dimuat media Vietnam Thanhnien.vn.
"Sepak bola Indonesia sudah lama memiliki banyak pemain yang diberi nama oleh orang tuanya dengan nama pemain ternama dunia."
"Sebelumnya, para pecinta sepak bola di Asia Tenggara dikejutkan dengan pemain Indonesia yang memiliki nama-nama familiar seperti Ronaldo Kwateh (mengambil nama pemain terkenal Cristiano Ronaldo) hingga Beckham Putra (David Beckham)."
Setelah melakukan proses seleksi nanti, Nova Arianto berharap dirinya bisa menemukan beberapa nama yang layak tampil memperkuat Timnas U-16 Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Dalam ajang tersebut, Timnas U-17 Indonesia tergabung di Grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.
Berdasarkan jadwal, Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 akan berlangsung mulai 19-27 Oktober 2024.