Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Kapten Al-Hilal Salem Al-Dawsari semakin memperburuk luka Cristiano Ronaldo dengan meniru selebrasi Lionel Messi.
Al Hilal sukses mengangkat trofi Piala Super Arab Saudi usai menundukkan rival bebuyutan Al Nassr.
Bermain di Stadion Prince Sultan bin Abdul Aziz, Sabtu (17/8/2024) waktu setempat, Al Hilal menang 4-1.
Al Nassr sejatinya mampu unggul 1-0 di babak pertama lewat gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-44.
Baca Juga: Wakil Vietnam Mundur dari Liga Champions Asia 2, Klub Baru Ronaldo Kwateh Tuai Berkah
Namun, Al Hilal bangkit di paruh kedua dengan mencetak empat gol sekaligus untuk memastikan kemenangan.
Dua gol dicetak oleh Aleksandar Mitrovic, sedangkan Sergej Milinkovic-Savic dan Malcom masing-masing mencetak satu gol.
Hasil ini membuat Ronaldo gagal mempersembahkan trofi keduanya sejak pindah ke Arab Saudi pada Januari 2023.
Di sisi lain, gelar juara ini kian melengkapi catatan manis Al Hilal yang memenangi Liga Arab Saudi dengan rekor tak terkalahkan.
Akan tetapi, kapten Al Hilal Salem Al-Dawsari tampaknya tidak puas hanya dengan mengalahkan Ronaldo.
Pasalnya, ia melakukan aksi yang semakin memperburuk luka Ronaldo saat momen penyerahan trofi.
Setelah menerima trofi, Salem bergoyang dari satu sisi ke sisi lain saat berjalan di depan rekan setimnya.
Setelah berada di tengah-tengah rekan-rekannya, Salem mengangkat tinggi-tinggi trofi Piala Super Arab Saudi.
Hal ini persis seperti apa yang dilakukan Lionel Messi di Piala Dunia 2022 Qatar bersama Argentina.
Messi melakukan hal serupa usai Argentina meraih kemenangan dramatis lewat adu penalti atas Prancis di final.
Al Hilal’s captain recreating Messi’s 2022 World Cup celebration while the fans chant Messi’s name.???? pic.twitter.com/vWcYmfwN0K
— BeksFCB (@Joshua_Ubeku) August 17, 2024
Selain tiruan selebrasi Messi, Ronaldo juga harus menghadapi penggemar Al Hilal yang meneriakkan nama La Pulga di akhir laga.
Baca Juga: Al Nassr Manfaatkan Cristiano Ronaldo untuk Gaet Antony dari Man United
Gol keempat Al Hilal malam itu juga memicu reaksi keras dari megabintang berusia 39 tahun itu.
Malcom memanfaatkan umpan ceroboh pemain Al Nassr di kotak penalti mereka untuk mencetak gol.
Blunder tersebut mendorong Ronaldo untuk memberi isyarat kepada rekan setimnya bahwa mereka sedang 'tidur'.
Cristiano Ronaldo telling the Al-Nassr players they’re sleeping after Al-Hilal scored 4 goals in 17 minutes... ????????pic.twitter.com/XznQ0Ug1UN
— CentreGoals. (@centregoals) August 17, 2024
Kekecewaan Ronaldo malam itu belum berakhir karena ia langsung menuju pintu keluar setelah pertandingan selesai.
Artinya, pemain asal Portugal yang juga merupakan ikon sepak bola Arab Saudi itu tidak hadir dalam penyerahan medali.
Karier Ronaldo di Al-Nassr sejauh ini tidak menentu meski rekor golnya sangat mengesankan.
Ia kini telah mencetak 66 gol dalam 72 pertandingan dan memenangkan Sepatu Emas Liga Arab Saudi musim lalu.
Namun, Al Nassr finis lima poin di belakang juara Al Ittihad di musim pertama Ronaldo.
Mereka kemudian berakhir 14 poin di bawah Al Hilal di musim 2023/2024.
Ronaldo juga merasa frustrasi dengan sambutan yang diterimanya dari penggemar klub rival selama berada di Arab Saudi.
Hampir semua pertandingan tandang Al Nassr musim lalu diwarnai ejekan pendukung lawan yang meneriakkan nama Messi.