Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Winger Timnas Indonesia Kubur Mimpi Persib Bandung Raih Poin Penuh Kontra Dewa United

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 19 Agustus 2024 | 20:57 WIB
Pemain Dewa United, Egy Maulana Vikri, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-15 Liga 1 2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (6/10/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Persib Bandung gagal memetik poin penuh kala menghadapi Dewa United dalam pertandingan pekan kedua Liga 1 2024/2025.

Sebagai informasi, ini merupakan duel antara dua tim dengan skuad termahal di Liga 1 musim ini.

Persib Bandung sebagai juara bertahan menjadi tim termahal di Liga 1 dengan nilai skuad mencapai Rp 84,21 miliar.

Sedangkan Dewa United berada di posisi kedua dalam daftar tim termahal dengan nilai skuad sebesar Rp 83,43 miliar.

Baca Juga: Liga 1 Baru Bergulir, Persib Bandung Akan Berpisah dengan Kiper Andalannya

Pertandingan kedua tim berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (19/8/2024) malam WIB.

Bertindak sebagai tim tuan rumah, Dewa United langsung mengambil inisiatif permainan sejak awal laga.

Skuad besutan Jan Olde Riekerink itu mendapat peluang pertama lewat sepakan Ricky Kambuaya, namun masih bisa ditepis.

Pada menit ke-15, Dewa United nyaris membuka keunggulan ketika Egy Maulana Vikri berdiri bebas di kotak penalti.

Namun, tendangan winger Timnas Indonesia itu masih mampu ditepis oleh kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam.

Terlalu asyik menyerang, gawang Dewa United justru kebobolan lebih dulu pada menit ke-21 lewat gol Tyronne del Pino.

Menerima umpan Dimas Drajad di kotak penalti, Tyronne melepaskan sepakan kaki kiri yang gagal dihalau kiper.

Namun, keunggulan Maung Bandung tidak bertahan lama setelah Dewa United menyamakan skor 11 menit kemudian.

Septian Bagaskara mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan jarak dekat usai menerima umpan dari sisi kiri.

Pada menit ke-42, tendangan bebas Ciro Alves masih bisa ditepis oleh kiper Dewa United, Sonny Stevens.

Dua menit kemudian, Alexis Messidoro melepaskan sepakan yang masih melebar di sisi kiri gawang Teja Paku Alam.

Tidak ada gol yang tercipta di sisa jalannya babak pertama, skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda.

Baca Juga: Beckham Absen, Marc Klok Diragukan Tampil, Persib Bandung Sedikit Pincang Jelang Hadapi Dewa United

Memasuki babak kedua, Persib tidak butuh waktu lama untuk kembali unggul 2-1 lewat gol kedua alias brace dari Tyronne.

Tyronne mencetak gol lewat sepakan jarak dekat usai menerima umpan sundulan Ciro Alves pada menit ke-47.

Pada menit ke-65, Teja Paku Alam melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis tembakan Messidoro.

Dewa United akhirnya kembali menggetarkan jala gawang Persib lima menit kemudian lewat gol Egy Maulana.

Awalnya, wasit menganulir gol tersebut setelah hakim garis mengangkat bendera tanda Egy berada dalam posisi offside.

Namun, wasit memutuskan untuk mengesahkan gol tersebut setelah berkonsultasi dengan wasit di ruang VAR.

Dewa United terus melancarkan serangan di sisa jalannya babak kedua demi memetik tiga poin perdana.

Namun, skor imbang 2-2 tidak berubah hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.

Ini menjadi hasil imbang pertama Persib dalam dua laga pembuka mereka musim ini setelah menekuk PSBS Biak 4-1 di pekan perdana.

Di sisi lain, ini adalah hasil imbang kedua bagi Dewa United setelah di pekan perdana seri 0-0 melawan Arema FC.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P