Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengakuan Rekan Setim Cristiano Ronaldo: Timnas Indonesia Luar Biasa!

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 7 September 2024 | 17:30 WIB
Pengakuan bek Arab Saudi rekan setim Cristiano Ronaldo di Al Nassr, Sultan Al Ghannam, Timnas Indonesia luar biasa. (AFP)

SUPERBALL.ID - Pengakuan bek Arab Saudi rekan setim Cristiano Ronaldo, Sultan Al Ghannam, soal kekuatan luar biasa Timnas Indonesia yang berkembang begitu cepat.

Sultan Al Ghannam mengaku terkejut dengan performa Timnas Indonesia saat mengimbangi Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bertanding di Stadion King Abdullah Sports City, Arab Saudi lebih dulu dikejutkan dengan gol Ragnar Oratmangoen saat laga baru berjalan 19 menit.

Tersentak dengan gol tersebut, Arab Saudi butuh waktu cukup lama untuk bisa menyamakan kedudukan meski didapat jelang babak pertama bubaran.

Setelahnya tak ada lagi gol yang tercipta, peluang emas tuan rumah lewat penalti pun dapat dimentahkan debutan Timnas Indonesia, Maarten Paes.

Seolah tak percaya dengan hasil yang diraih di kandang sendiri, bahkan nyaris dipermalukan tim dengan peringkat yang jauh di bawahnya.

Rekan Cristiano Ronaldo di Al Nassr itu mengakui peningkatan Timnas Indonesia berkembang pesat hingga membuat timnya tak mempercayai itu.

Hasil imbang di kandang sendiri diakui bukan karena pemain Arab Saudi bermain jelek, tetapi karena kesulitan menghadapi lawannya.

Tak banyak kata-kata yang bisa ia sampaikan, baginya penampilan Timnas Indonesia di markas Arab Saudi dinilai luar biasa.

Baca Juga: Dibanding Gelandang AC Milan, Eliano Reijnders Akan Lebih Berguna untuk Timnas Indonesia karena Kuasai 10 Posisi

"Kami bermain bagus, tapi kami tidak menyangka Timnas Indonesia berkembang begitu cepat."

"Mereka bermain luar biasa," ucap Sulthan Al Ghannam.

Menyusul hasil positif di Arab Saudi, Shin Tae-yong menegaskan Timnas Indonesia akan terus memberikan kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Timnas Indonesia adalah kuda hitam di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Saya punya kepercayaan yang tinggi terhadap para pemain saya di tim," ucap Shin Tae-yong.

"Kami punya tujuan yang jelas di turnamen kali ini."

"Sehingga saya tetap memotivasi para pemain kami dan tim untuk bisa meraih tujuan kami."

"Saya ingin mengatakan bahwa Indonesia tidak seperti dahulu, kita adalah kuda hitam baru di level Asia."

Baca Juga: Punya Mees Hilgers, Timnas Indonesia Semakin Jauh Kangkangi Harga Pasaran Pemain Vietnam, Thailand, dan Malaysia

"Sehigga kami akan memperlihakan banyak kejutan di level Asia dalam beberapa tahun ke depan," imbuhnya.

Timnas Indonesia akan kembali tampil dalam lanjutan fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (10/9/2024).

Skuad Garuda bakal menghadapi tim kuat lainnya, yakni Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Australia datang dengan hasil buruk usai dikalahkan Bahrain di kandang sendiri, hasil akhir memang sulit diprediksi.

Namun status bermain di kandang menjadikan optimisme Timnas Indonesia meraih kemenangan atas lawan cukup besar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P