Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sepak bola Asia sedang tumbuh."
"Dan ada tanda-tanda yang semakin meningkat bahwa raksasa yang sedang tidur yaitu Indonesia mulai bangkit."
"Pujian kepada yang berhak menerimanya," tulis espn.com.au.
Berbanding terbalik untuk Australia, media lokal Negeri Kanguru ini meminta skuad besutan Graham Arnold untuk segera beristirahat.
Banyak yang harus diistirahatkan oleh pemain dan Graham Arnold selaku pelatih timnas Australia pasca laga melawan Indonesia.
Karena hasil imbang di Jakarta bukanlah sebuah bentuk pengampunan atas dosa dari kekalahan yang mereka alami di kandang dari Bahrain.
Jika tidak segera berbenah, mimpi buruk akan selalu mengikuti langkah Australia dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026.
"Istirahat, itulah yang dibutuhkan Socceroos sepulang dari Jakarta," tulis espn.com.au lagi.
"Istirahat dari sentimen yang tiba-tiba merosot menyusul kekalahan mereka dari Bahrain dalam pertandingan pembuka fase ketiga Piala Dunia 2026."
Baca Juga: China Dihajar 10 Pemain Arab Saudi, Calon Lawan Timnas Indonesia Dicemooh Fans